Potensi Sampah Kota Sebagai Bahan Baku Kompos Untuk Mendukung Kebutuhan Pupuk?

Idteknologi723
JudulPotensi Sampah Kota Sebagai Bahan Baku Kompos Untuk Mendukung Kebutuhan Pupuk?
AbstrakSumberdaya lahan pertanian, pupuk organik, sampah kota, kompos, kemandirian pangan.
KatakunciTeknologi Lingkungan
Kategori4
Mediamasahttp://www.kelair.bppt.go.id/Jtl/2012/vol13-2/08pupuk.pdf
AlamatlinkFirman L. Sahwan
Penulisfirman.sahwan@bppt.go.id
InstansiPenurunan kualitas dan produktivitas sumberdaya lahan pertanian terutama disebabkan oleh kandungan C-organik yang rendah dan pemupukan yang tidak diimbangi dengan pupuk organik. Cara mengatasinya adalah mengembalikan bahan organik ke lahan pertanian melalui penggunaan pupuk kompos atau pupuk organik granul (POG) berbahan baku kompos. Pupuk kompos sebaiknya dibuat dari seluruh potensi bahan organik yang ada. Timbulan sampah kota yang besar dengan prosentase bahan organik yang tinggi, memiliki karakteristik yang cocok untuk dijadikan pupuk kompos berkualitas baik, dalam rangka memenuhi kebutuhan pupuk organik. Pupuk kompos memiliki kemampuan untuk memperbaiki dan meningkatkan sifat fisik, biologi dan kimia tanah. Keberhasilan program penggunaan pupuk kompos atau pupuk organic yang lain sangat bergantung kepada dukungan stakeholders terkait, serta kepercayaan petani untuk menggunakan pupuk organik. Dengan ketersedian pupuk organik yang berkualitas, yang diberikan secara berimbang bersama pupuk kimia, maka kualitas dan produksivitas sumberdaya lahan pertanian dapat ditingkatkan sehingga dapat mendukung dan memperkuat kemandirian pangan.
Email
Url
Keterangan