Idteknologi | 776 |
Judul | Mikroalga Untuk Penyerapan Emisi CO2 Dan Pengolahan Limbah Cair Di Lokasi Industri |
Abstrak | Fotobioreaktor, Chlorella sp., Emisi gas CO2, air limbah |
Katakunci | Teknologi Pengolahan Air Limbah |
Kategori | 2 |
Mediamasa | http://www.kelair.bppt.go.id/Jtl/2012/haribumi/15mikroalga.pdf |
Alamatlink | Arif Dwi Santoso, Rahmania A. Darmawan dan Joko P. Susanto |
Penulis | arif.dwi@bppt.go.id |
Instansi | Kultur fitoplankton dalam fotobioreaktor (PBR) secara biologis mempunyai tingkat keefisienan yang tinggi dalam menyerap emisi gas CO2 dan sekaligus dapat mentreatmen limbah cair dari industri susu. Dalam uji coba ini, digunakan 2 unit PBR untuk mengkultur Chlorella sp dengan media limbah cair dan injeksi gas dari emisi boiler pabrik. PBR dioperasikan secara semi kontinyu selama 14 hari dengan inokulasi awal 100.000 sel/ml dan diinjeksi emisi gas CO2 sebesar 10-11 % vol. Variabel penelitian ini adalah laju alir gas CO2 yakni sebesar 2 l/menit dan 1.5 l/menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kapabilitas PBR dengan laju alir 2 l/menit dan 1.5 l/menit dalam menyerap emisi gas CO2 masing-masing sebesar 0.78 ? 0.25 dan 0.92 ?0.36 g CO2/l media/hari. Hasil pengukuran nutrien (nitrat dan fosfat) pada media kultur sebelum dan setelah eksperimen menunjukkan penurunan konsentrasi yang signifikan. Konsentrasi nitrat dan fosfat mengalami penurunan dari 3-4 mg/l menjadi 0.05-0.1 mg/l. Setelah 14 hari budidaya, Populasi Cholrella sp pada PBR dengan laju alir 2 l/menit dan 1.5 l/menit adalah masing-masing 19.000.000 sel/ml and 15.000.000 sel/ml. Kesimpulan akhir dari penelitian ini adalah mikro alga yang dibudidayakan dalam PBR di lokasi industri berpotensi mengurangi emisi CO2 sekaligus dapat mengolah limbah cair yang dihasilkan pabrik tersebut. |
Email | |
Url | |
Keterangan | |
---|