Struktur Komunitas Tumbuhan Bawah Di Kawasan Hutan Taman Nasional Gunung Halimun?

Idteknologi788
JudulStruktur Komunitas Tumbuhan Bawah Di Kawasan Hutan Taman Nasional Gunung Halimun?
AbstrakJenis tumbuhan bawah, Alocasia esculenta, Begonia multangula, Psychotria viridiflora
KatakunciTeknologi Lingkungan
Kategori7
Mediamasahttp://www.kelair.bppt.go.id/Jtl/2012/harilh/06struktur.pdf
AlamatlinkInge Larashati Subro
Penulisingels@ymail.com
InstansiTaman Nasional Gunung Halimun - Salak adalah kawasan konservasi yang terletak di Propinsi Jawa Barat. Kawasan hutan Gunung Salak merupakan bagian dari Taman Nasional Gunung Halimun - Salak memiliki peran yang sangat penting sebagai kawasan untuk kelestarian keanekaragaman hayati beserta ekosistemnya. Vegetasi tumbuhan bawah merupakan bagian dari ekosistem hutan yang berfungsi sebagai penyeimbang iklim mikro seperti suhu udara, kelembaban udara, pH tanah, kelembaban tanah dan curah hujan. Pertumbuhan vegetasi sangat berkaitan dengan proses fotosintesis, dalam proses tersebut dibutuhkan CO2 dari udara. H2O dan CO2 oleh klorofil diubah menjadi zat organic karbohidrat dengan bantuan sinar matahari. Dengan demikian tumbuhan bawah memiliki andil dalam mengurangi emisi gas CO2 di udara sebagai pemicu terjadinya pemanasan global. Penelitian bertujuan untuk mengetahui keberadaan tumbuhan bawah di lantai hutan sebagai alat regenerasi alami dan mengetahui jenis-jenis tumbuhan bawah yang memiliki kandungan klorofil tinggi. Selain itu juga diharapkan dapat memberikan data informasi dalam menunjang pencanangan Indonesia ?go green?. Penelitian menggunakan metode penjelajahan dan membuat petak-petak kuadrat mengikuti cara Oosting. Hasil analisis menunjukkan jenis tumbuhan bawah yang mendominasi di Gunung Salak antara lain Alocasia esculenta, Begonia multangula, Psychotria viridiflora, Athyrium dilalatum, Strobilanthes blumei, Alocasia longifolia, Blechnum sp dan Clidemia hirta.
Email
Url
Keterangan